"Hantu" Rolls Royce Dipatok Rp8,2 Miliar!
JAKARTA- Bila yang sudah tidak sabar menanti memiliki Rolls Royce Ghost, mungkin bisa tunjuk Ivan's Motor.
Importir Umum (IU) di Jakarta ini sudah berhasil memasukkan Si "Hantu" ke Ibukota. Dan mau tau berapa banderol limousine mewah ini? "Rp8,2 miliar on the road Jakarta," sebut Sales Counter Ivan's Motor yang ditemui okezone di Senayan City, Jakarta.
Si Sales yang tidak mau menyebut namanya itu mengungkapkan, Rolls Royce Ghost sudah bisa dipesan konsumen di Indonesia namun untuk kepan bisa diterima ke tangan konsumen ia tidak bisa memastikan berapa lama. "Tergantung pihak sana kapan kasih persetujuannya," sebut si sales.
Rolls Royce Ghost merupakan mobil mewah khas Inggris yang sangat populer dikalangan keluarga kerajaan, para pejabat pemerintah, hingga selebritis Hollywood.
Dibekali mesin 6.600 cc V12 turbocharged, jelas Ghost bukan mobil yang tak bertenaga. Sebab sedan super mewah ini sanggup mengahasilkan tenaga sebesar 570 PS pada 5.250 rpm dengan torsi puncak sebesar 780 Nm di 1.500 Rpm.
Karena tiap unit Ghost dibuat oleh tangan-tangan pribadi menyebabkan tiap unit Ghost akan berbeda antara satu pemilik dengan pemilik lainnya.
Ghost juga disebut-sebut sebagai kapal pesiar jalan raya karena semua kemewahan dan penggunaan meterial nomor satu diterapkan pada mobil ini. Baik dari sisi eksterior maupun interior semua bahan dipilih yang memiliki kualitas nomor wahid.
Di Eropa sendiri Rolls Royce ini ditawarkan dengan harga mulai Rp3 Miliar.
Sumber: Okezone.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar