Fiat 500 Akan Hadir dengan 4x4 dan Bahan Bakar Gas
JAKARTA- Keputusan Fiat untuk menghidupkan kembali salah satu mantan bintang line up pada zamannya, yakini Fiat 500, tampaknya sudah tepat.
Hal ini terbukti saat mobil tersebut sangat hit di pasar Eropa, mungkin karena alasan itu juga, Fiat 500 dipilih untuk memimpin Fiat kembali ke Amerika Serikat, seperti dilansir Autoevolution.
Fiat berencana untuk membuat versi Eropa yang merupakan facelift dari model lama, yang kemungkinan akan memasuki pasar tahun depan. Sedangkan perubahan terbesar mungkin akan datang dalam bentuk yang berbeda di bagian belakang mobil.
Menurut Autoblog.it, meskipun belum dikonfirmasi secara resmi, Fiat 500 revisi itu akan datang dengan versi four-wheel drive.
Menariknya ada berita lain lagi mengenai Fiat 500. karena mobil itu direncanakan akan menggunakan bahan bakar gas cair (LPG). Fiat 500 kemungkinan akan menggunakan mesin 1.2 liter dan 1.4 liter, dengan dua silinder TwinAir yang baru-baru ini diperkenalkan. Mesin TwinAir adalah yang pertama dalam barisan panjang unit tersebut, yang akan diperkenalkan oleh Fiat di tahun-tahun yang akan datang.
Sumber: Okezone.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar